Sinopsis Film Anyone But You, Komedi Romantis Sydney Sweeney Tayang 29 Februari 2024

sinopsis-film-anyone-but-you-komedi-romantis-sydney-sweeney-tayang-29-februari-2024

Film Anyone But You dapat ditonton di Indonesia dalam waktu dekat.

Film bergenre komedi romantis ini dijadwalkan tayang pada 29 Februari 2024 di layanan streaming Catchplay+ Indonesia.

Sebelumnya, film yang dibintangi Sydney Sweeney dan Glen Powell sebagai pemeran utama ini tayang perdana pada 11 Desember 2023 di AMC Lincoln Square Theater.

Film Anyone But You juga terlebih dahulu tayang secara masif di AS pada 22 Desember 2023.

Melansir laman IMDb, film Anyone But You menceritakan dua orang yang memiliki kencan pertama sangat luar biasa.

Namun, hubungan keduanya terputus setelah itu hingga bertemu kembali beberapa bulan kemudian.

Baca Juga: Sinopsis Film Madame Web, Dakota Johnson Jadi Superhero Baru

Semua bermula ketika Bea (Sydney Sweeney) berada di sebuah kedai kopi.

Di sana ia bertemu Ben (Glen Powell) karyawan perusahaan Goldman Sachs.

Keduanya pun langsung merasa memiliki ketertarikan kuat satu dengan yang lain.

Mereka menghabiskan waktu bersama hingga ke kediaman Ben.

Bea kemudian pergi meninggalkan Ben diam-diam.

Namun, ia merasa tak enak, sehingga sempat memutuskan balik ke sana dan malah mendengar Ben menjelek-jelekkannya kepada Pete (GaTa), temannya.

Pemerintah Segera Beri Insentif Sektor Properti Rumah Murah untuk Tumbuhkan Ekonomi Nasional

pemerintah-segera-beri-insentif-sektor-properti-rumah-murah-untuk-tumbuhkan-ekonomi-nasional

Pemerintah akan memberi insentif kepada sektor properti, guna menumbuhkan ekonomi nasional.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, keputusan terkait insentif itu akan ditetapkan dalam rapat Selasa (24/10/2023) sore.

“Dan pada hari ini akan rapat bagaimana men-trigger perekonomian. Kita akan beri insentif untuk property, perumahan, untuk menjaga momentum ekonomi kita. Mungkin akan segera diputuskan,” kata Jokowi dikutip dari Breaking News Kompas TV.

Jokowi menyebut, insentif itu berupa Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang ditanggung pemerintah.

Namun Jokowi belum menjelaskan kriteria property yang PPN nya akan ditanggung.

Kemudian pemerintah juga akan membantu uang adiminstrasi sebesar Rp4 juta untuk rumah murah atau perumahan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

Jokowi pun menjelaskan mengapa pemerintah memilih sektor properti untuk diberikan insentif.

Baca Juga: Pekan Ini Jokowi Reshuffle Kabinet, Berikut Pos Kementerian yang Akan Diganti

“Properti ini punya buntut banyak sekali. Ada 114 (sektor usaha) yang bisa terangkut industri properti. Semen, batu bata, pasir, kayu, kaca, keramik, semuanya bisa naik, ikut pertumbuhannya dengan property,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga menerangkan, Indonesia saat ini dihadapkan oleh tantangan yang semakin bertambah, karena kondisi dunia saat ini makin tidak jelas.

 

BRI Cetak Laba Rp60,4 Triliun Sepanjang 2023, Didorong Penyaluran Kredit UMKM

bri-cetak-laba-rp60-4-triliun-sepanjang-2023-didorong-penyaluran-kredit-umkm

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mencetak laba sebesar Rp60,4 trilliun sepanjang 2023.

Jumlah itu naik 17,5% dibanding laba 2022 (year on year/yoy) BRI juga mencatatkan kenaikan aset pada 2023 sebesar Rp1.965 triliun, naik 5,3% dari 2022.

Direktur Utama BRI, Sunarso mengungkapkan, dengan strategic response yang tepat, perseroan dapat mengubah tantangan menjadi kesempatan.

Sehingga secara keseluruhan BRI menjadi semakin tangguh, kuat dan hebat.

“Karena seperti yang kita rasakan bersama di tahun 2023 lalu, banyak sekali tantangan yang bersifat eksternal. Mulai dari era suku bunga dan inflasi tinggi, kondisi geopolitik yang penuh dengan ketidakpastian, serta beberapa bank di Amerika Serikat yang kolaps, namun BRI dapat melewati itu semua dengan catatan impresif,” kata Sunarso dalam keterangan resminya, Rabu (31/1/2024).

Ia menyampaikan, laba BRI menjadi hak pemegang saham.

Melalui pembayaran pajak dan dividen, mayoritas dari laba senilai Rp60,4 triliun tersebut pun pada akhirnya akan kembali ke negara sebagai pemegang saham mayoritas.

Kemudian selanjutnya dipergunakan untuk kepentingan rakyat Indonesia melalui berbagai program Pemerintah.

Baca Juga: Cara Bayar Tagihan Listrik lewat Aplikasi myBCA

Iklan untuk Anda: Trading seperti ahlinya dengan Copy Trading XM
Recommended by
“Ini adalah bukti nyata bahwa perusahaan BUMN yang memiliki fungsi agent of development dan value creator dapat secara simultan menjalankan peran economic dan social value secara bersamaan,” ujarnya.

Ia menerangkan, penopang utama kinerja BRI hingga akhir tahun 2023 di antaranya adalah penyaluran kredit yang tumbuh double digit dan di atas industri perbankan nasional.

Lalu kualitas kredit yang terjaga, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang memadai dengan fokus pada dana murah (CASA), serta efisiensi yang terus meningkat, hasil dari transformasi digital yang dilakukan BRI.

Dari sisi fungsi intermediasi, hingga akhir Desember 2023, BRI berhasil mendorong penyaluran kredit tumbuh 11,2% yoy menjadi Rp1.266,4 triliun.

Pencapaian ini tercatat lebih tinggi dibandingkan dengan penyaluran kredit industri perbankan nasional yang sebesar 10,4% yoy di sepanjang tahun 2023.

Apabila dirinci, seluruh segmen pinjaman BRI tercatat tumbuh positif, segmen mikro tercatat tumbuh 10,9% yoy menjadi Rp611,2 triliun, segmen konsumer tumbuh 13,4% yoy menjadi Rp190,0 triliun.

Hasil BATC 2024: Tim Putra Indonesia Kandas di Perempat Final usai Kalah 2-3 dari China

hasil-batc-2024-tim-putra-indonesia-kandas-di-perempat-final-usai-kalah-2-3-dari-china

Tim putra Indonesia menelan kekalahan dari China dalam perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia atau Badminton Asia Team Championships (BATC) 2024, Jumat (16/2/2024).

Dalam pertandingan yang digelar di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Indonesia menyerah dengan skor 2-3.

Pada pertandingan pertama, pemain tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, menghadapi wakil China, Weng Hong Yang. Chico yang saat ini menghuni ranking 30 dunia kalah dengan skor 11-21 dan 11-21.

Tim beregu putra Indonesia berhasil menyamakan poin pada partai kedua yang menghadirkan laga ganda putra antara Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan He Ji Ting/Ren Xiang Yu.

Fikri/Bagas menang dengan skor 21-19 dan 21-19.

Sayangnya, Indonesia kembali kalah di partai ketiga. Pebulu tangkis tunggal putra Alwi Farhan ditundukkan Lei Lan Xi dengan skor 14-21 dan 10-21.

Baca Juga: Hasil BATC 2024: Tim Putri Indonesia ke Semifinal usai Gulung Malaysia 3-0

Iklan untuk Anda: Trading seperti ahlinya dengan Copy Trading XM
Recommended by
Pada partai keempat, Indonesia meraih poin kedua yang disumbangkan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang mengatasi perlawanan Chen Bo Yang/Liu Yi dengan skor 21-14 dan 21-18.

Namun, di laga penentuan, tunggal putra Yohanes Saut Marcellyno gagal mengungguli pemain China, Wang Zheng Xing. Meski unggul secara ranking, Saut kalah dengan skor 15-21 dan 22-24.

Dengan demikian, Indonesia gagal maju ke babak semifinal BATC 2024.

Hasil Pertandingan Indonesia vs China di BATC 2024
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Weng Hong Yang 11-21 dan 11-21
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu 21-19 dan 21-19

Alwi Farhan vs Lei Lan Xi 14-21 dan 10-21

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Chen Bo Yang/Liu Yi 21-14 dan 21-18

Yohanes Saut Marcellyno vs Wang Zheng Xing 15-21 dan 22-24.

Kapan Gaji atau Honor KPPS 2024 Cair? Ini Jadwalnya

kapan-gaji-atau-honor-kpps-2024-cair-ini-jadwalnya

Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 merupakan salah satu petugas yang bertugas saat pemungutan suara di TPS pada 14 Februari 2024.

Tugas KPPS saat pemungutan suara bermacam-macam, mulai dari memandu jalannya pencoblosan, melakukan penghitungan suara hingga mengunggah formulir C-hasil pleno ke aplikasi SIREKAP.

KPPS telah bekerja sejak 25 Januari 2024 lalu dengan masa kerja satu bulan hingga 25 Februari 2024.,

Gaji KPPS 2024 sebanyak Rp1.200.000 untuk ketua dan Rp1.100.000 untuk anggota.

Baca Juga: Kapan Pelantikan Presiden-Wakil Presiden 2024? Ini Jadwal Lengkap dari KPU

Lantas, kapan gaji KPPS 2024 cair?

Mengacu pada SK Menkeu Nomor S-647/MK.02/MK/2022, honor KPPS 2024 akan cair satu bulan masa kerjanya selesai.

Dengan kata lain jika mulai masa kerja pada 25 Januari 2024 maka pencairan bisa dilakukan setelah tanggal 25 Februari 2024.

Berikut gaji badan ad hoc untuk pemilu 2024, dikutip dari Indonesiabaik.id, Kamis (15/2).

1. Gaji PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan)

Ketua: Rp 2,5 juta
Anggota: Rp 2,2 juta
Sekretaris: Rp 1,85 juta
Pelaksana: Rp 1,3 juta
Baca Juga: Berapa Persen Suara untuk Menang Pilpres 1 Putaran? Ini Syarat dan Jadwalnya

2. Gaji PPS (Panitia Pemungutan Suara)

Ketua: Rp 1,5 juta
Anggota: Rp 1,3 juta
Sekretaris: Rp 1,15 juta
Pelaksana: Rp 1,05 juta
Pantarlih (Panitia Pendaftaran Pemilih): Rp 1 juta
3. KPPS (Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara)

Ketua: Rp 1,2 juta (Pemilu 2024)
Anggota: Rp 1,1 juta (Pemilu 2024)
Satlinmas: Rp 700.000 (Pemilu 2024)
4. Gaji PPLN (Panitia Pemilihan Luar Negeri)

Ketua: Rp 8,4 juta
Anggota: Rp 8 juta
Sekretaris: Rp 7 juta
Pelaksana: Rp 6,5 juta
Pantarlih Luar Negeri: Rp 6,5 juta
5. Gaji KPPS Luar Negeri

Ketua: Rp 6,5 juta
Sekretaris: Rp 6 juta
Satlinmas Luar Negeri: Rp 4,5 juta

Heboh Foto Nyeleneh Komeng di Surat Suara, Ternyata Begini Asal-usulnya

heboh-foto-nyeleneh-komeng-di-surat-suara-ternyata-begini-asal-usulnya

Komedian Komeng mendadak viral dan jadi trending topic berkat fotonya di surat suara Pemilu 2024.

Komeng diketahui mencalonkan diri sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Jawa Barat.

Dan pada Rabu (14/2/2024), atau hari pemungutan suara, beredar di media sosial foto dirinya yang tampil di surat suara.

Dalam foto atas nama calon anggota legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Alfiansyah Komeng, ia mengenakan kemeja biru dan berpose memiringkan kepalanya ke arah kiri.

Selain itu, mata Komeng juga melotot dengan mulut sedikit terbuka.

Asal-usul Foto Komeng
Terkait foto dengan pose nyeleneh tersebut, Komeng mengaku memang sengaja melakukannya.

“Itu kan suratnya enggak bersuara, makanya ane (saya) bikin bersuara,” seloroh Komeng saat dihubungi via sambungan telepon dikutip dari Kompas.com, Rabu (14/2/2024).

 

Hasil BATC 2024: Tim Putri Indonesia Menang Mudah 5-0 atas Kazakhstan

hasil-batc-2024-tim-putri-indonesia-menang-mudah-5-0-atas-kazakhstan

Tim putri Indonesia berhasil meraih kemenangan atas Kazakhstan di laga perdana penyisihan grup Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia atau Badminton Asia Team Championship (BATC) 2024.

Dalam pertandingan yang digelar di Setia City Convention Centre, Selangor, Malaysia, Selasa (13/2/2024), Indonesia menang mudah atas Kazakhstan dengan skor 5-0.

Kemenangan pertama Merah Putih disumbangkan oleh tunggal putri, Putri Kusuma Wardani.

Putri KW yang menghadapi Kamila Smagulova menang dua gim langsung 21-9 dan 21-7.

Baca Juga: Hasil BATC 2024: Putri KW Buka Keunggulan Indonesia atas Kazakhstan

Iklan untuk Anda: Trading seperti ahlinya dengan Copy Trading XM
Recommended by
Tunggal putri kedua, Ester Nurumi Tri Wardoyo, juga berhasil menyumbang poin bagi Indonesia.

Ditantang Aisha Zhumabek, Ester tak menemui kesulitan berarti untuk memetik kemenangan straight game, 21-8 dan 21-5.

Catatan apik yang diraih Indonesia di nomor tunggal putri BATC 2024 lantas ditutup oleh Komang Ayu Cahya Dewi.

Komang sukses menang lewat dua gim langsung ketika melawan Jumadilova Dilyara, 21-2 dan 21-4.

Dengan tiga hasil tersebut itu, Indonesia sudah dipastikan memenangi pertandingan lawan Kazakhstan.

Namun di penyisihan grup BATC 2024, pertandingan tetap harus dilanjutkan hingga pertandingan kelima.

Di pertandingan selanjutnya, giliran para pemain ganda putri yang menunjukkan aksi mereka.

Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari turut menyumbang poin bagi Indonesia ketika mampu menang atas Nargiza Rakhmetyllayeva/Aisha Zhumabek, 21-4 dan 21-10.

Kemenangan Indonesia kemudian ditutup oleh pasangan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose atas Jumadilova Dilyara/Kamila Smagulova, 21-5 dan 21-7.

Di laga BATC 2024 selanjutnya, tim putri Indonesia akan melawan Hong Kong pada Kamis (15/2/2024).

Hasil BATC 2024 Indonesia vs Kazakhstan
(WS1): Putri Kusuma Wardani vs Kamila Smagulova (21-9, 21-7)
(WS2): Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Aisha Zhumabek (21-8, 21-5)
(WS3): Komang Ayu Cahya Dewi vs Jumadilova Dilyara (21-2, 21-4)
(WD1): Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari vs Nargiza Rakhmetyllayeva/Aisha Zhumabek (21-4, 21-10)
(WD2): Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Jumadilova Dilyara/Kamila Smagulova (21-5,

 

Ada Kampanye Akbar di GBK dan JIS, KAI Commuter Siap-siap Lakukan Rekayasa Operasional KRL

ada-kampanye-akbar-di-gbk-dan-jis-kai-commuter-siap-siap-lakukan-rekayasa-operasional-krl

PT Kereta Commuter Indonesia atau KAI Commuter mengantisipasi lonjakan pengguna Commuter Line Jabodetabek di Stasiun Ancol dan Stasiun Palmerah yang berada di sekitar pusat kegiatan kampanye akbar pada Sabtu (10/2/2024).

Seperti diketahui, paslon nomor 1 Anies-Muhaimin mengadakan kampanye akbar di JIS dan paslon nomor 2 Prabowo-Gibran mengadakan kampanye akbar di Stadion GBK.

“KAI Commuter melakukan antisipasi untuk tetap dapat melayani pengguna commuter line aman dan lancar pada hari ini. Jika diperlukan, KAI Commuter juga akan melakukan rekayasa pengaturan pola operasi perjalanan KRL mengikuti situasi di lintas,” kata Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (10/2).

Baca Juga: Anies dan Prabowo Kampanye Akbar di Jakarta Besok, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar JIS dan GBK

Untuk tetap dapat melayani pengguna dengan aman dan nyaman, KAI Commuter juga menambah personel pengamanan dari internal dan unsur TNI/POLRI di stasiun-stasiun sekitar pusat kegiatan tersebut seperti Stasiun Ancol dan Stasiun Palmerah.

“KAI Commuter juga menyiagakan mobil rescue dan mobil ambulans serta tenaga medis untuk dukungan layanan,” ujarnya seperti dikutip dari Antara.

KAI Commuter juga akan memberlakukan sistem buka tutup antrean pengguna yang akan masuk ke area peron stasiun jika keadaan sudah ramai, terutama pada stasiun transit Kampung Bandan sebagai stasiun transit untuk menuju Stasiun Ancol.

Baca Juga: Pantauan Situasi di GBK dan Rekayasa Lalu Lintas saat Kampanye Akbar Prabowo-Gibran

“KAI Commuter juga akan menyiagakan petugas-petugas pelayanan untuk membantu pelayanan di stasiun-stasiun tersebut,” ucapnya.

Pada pelayanan operasional perjalanan commuter line Sabtu ini, dioperasikan sebanyak 1.037 perjalanan. KAI Commuter juga akan terus memantau dan mengantisipasi dengan merekayasa pola operasi secara situasional sesuai dengan kondisi di lintas.

“Dari pantauan di lapangan, KAI Commuter mencatat peningkatan yang cukup signifikan pada jumlah pengguna yang turun di Stasiun Ancol dan Palmerah pada pagi hari ini. Hingga pukul 08.30 WIB, tercatat sebanyak 3.170 orang yang turun di Stasiun Ancol, yang rata-rata hanya sebanyak 350 orang pada pagi hari,” ungkap Anne.

Baca Juga: Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud: Megawati Ingatkan Jangan Pilih Pemimpin Gara-Gara Diberi Bansos

Sementara itu di Stasiun Palmerah, KAI Commuter mencatat hingga waktu yang sama tercatat sebanyak 7.299 orang yang turun di stasiun tersebut.

Angka tersebut juga mengalami kenaikan jika dibanding dengan pengguna yang keluar di Stasiun Palmerah pada pagi hari di hari libur, yaitu rata-rata sebanyak 4.500 orang.

KAI Commuter pun mengimbau kepada seluruh pengguna commuter line untuk tetap mengutamakan keselamatan dan keamanan serta selalu mengikuti arahan dan instruksi dari petugas di stasiun.

Ahmad Dhani Pernah Tolak Pengunduran Diri Yuke Sampurna dari Dewa 19

ahmad-dhani-pernah-tolak-pengunduran-diri-yuke-sampurna-dari-dewa-19

Pemain bas Dewa 19, Yuke Sampurna mengaku dirinya sempat berniat untuk hengkang dari Dewa 19.

Sebagai personel yang bergabung sejak tahun 2002, Yuke Sampurna tak memungkiri, Dewa 19 adalah band yang punya jadwal manggung sangat padat.

Hal ini pula yang membuat Yuke Sampurna tertarik untuk bergabung ke Dewa 19 saat ditawari langsung oleh Ahmad Dhani.

Apalagi, lanjut Yuke Sampurna, honor atau bayaran sekali manggung di Dewa 19 terbilang besar untuk dirinya.

Baca Juga: Tangis Tamara Tyasmara Pecah Lihat Makam Dante Dibongkar, Jasadnya untuk Kepentingan Autopsi

“Di Dewa 19 itu turnya enggak pernah berhenti, di luar tur itu ada juga event reguler, selain tur ada manggung di luar kota, bahkan di luar negeri juga,” ucap Yuke Sampurna seperti dikutip dari kanal YouTube Ruangkreasi TV, Selasa (6/2/2024).

Meski cukup lelah, Yuke Sampurna harus melakoni semua jadwal padat Dewa 19 itu karena sudah terikat status sebagai personel dan asas profesionalitas.

“Jadi terpaksa saya harus ikut, saya enggak bisa absen,” ucap Yuke Sampurna.

Yuke Sampurna pun mengakui, dirinya pernah berniat untuk hengkang dari Dewa 19.

Namun, niat Yuke Sampurna untuk hengkang selalu urung terjadi karena selalu mendapat penolakan dari personel Dewa 19 lainnya, seperti Ahmad Dhani dan Andra Ramadhan.

“Tahu enggak alasannya kenapa? Jadi Dhani dan Andra waktu itu enggak memperbolehkan saya cabut dari Dewa 19 itu karena mereka malas latihan,” ungkap Yuke Sampurna.

Yuke Sampurna menuturkan, dirinya baru terhitung jari absen dari pertunjukan Dewa 19.

Itu pun karena masalah kesehatan yang membuat dirinya memang tak bisa ikut tampil.

Baca Juga: Mengenal Operasi Laparoskopi, Tindakan yang Diambil Atta Halilintar Atasi Hernia

“Waktu itu Jadi ada dua kejadian yang lucu ya, waktu itu ada manggung di Cianjur dan Cirebon saya enggak bisa ikut manggung karena saya kaligata alias keracunan,” ucap Yuke Sampurna.

Yuke yang semula bergabung menjadi additional player resmi menjadi personel tetap Dewa 19 sejak tahun 2004 sampai sekarang.

Sebagai informasi, Yuke Sampurna lahir pada 19 Juni 1968.

Yuke Sampurna merupakan personel The Groove sejak band jazz itu merilis album perdana bertajuk Kuingin yang dirilis tahun 1999.

Yuke Sampurna bergabung dengan Dewa 19 tahun 2002 sampai sekarang.

 

Mengenal Bandeng Imlek, Kesohoran Orang China yang Bersatu dengan Tradisi Betawi

mengenal-bandeng-imlek-kesohoran-orang-china-yang-bersatu-dengan-tradisi-betawi

elang kemeriahan Imlek nyatanya juga tengah dinikmati oleh Amran, pedagan Ikan di Rawa Belong, Jakarta.

Amran diketahui mulai jualan kulakan (grosir) ikan bandeng Imlek sejak pukul 07.00 WIB dan sudah mendapatkan penghasilan lebih dari Rp 5 juta hingga pukul 11.00 WIB.

Amran sering menjual ikan kepada pedagang bandeng musiman di Rawa Belong, Palmerah, Jakarta Barat.

Menariknya, kegiatan itu sudah dilakukan Amran sejak 10 tahun lamanya.

Baca Juga: Ketua NCW Buka Suara Ditantang Ketemu Hotman Paris Terkait Tudingan Pencucian Uang ke Raffi Ahmad

Oleh karena itu, tahun ini dia memutuskan untuk berjualan bandeng Imlek di Rawa Belong menjadi pedagang musiman, sembari menjalankan bisnis tengkulaknya itu.

“Saya baru kemarin jualan, kemarin kan saya nyetok doang. Orang Rawa Belong (pedagang musiman) belanja sama saya, akhirnya saya coba,” kata Amran saat ditemui di lokasi mengutip Wartakotalive, Rabu (7/2/2024).

Terkait tradisi soal Bandeng Imlek, Amran menjelaskan, bandeng Imlek merupakan kebesaran orang-orang china, tapi yang membuat tradisi orang betawi.

“Kalau bandeng kan gini, ini bandeng Imlek kebesaran orang-orang China, cuma yang buat tradisi orang Betawi, Jadi nih kalau orang Betawi beli biasanya dibuat bandeng kecap, sama bagiin Kue Keranjang. Tapi sekarang mah biasanya bagiin Bandeng (mentah) sama duit buat beli kecapnya,” tuturnya.

“Dan karena di sini banyak yang nyari (bandeng) orang Betawi kan banyak yang beli begini buat tradisi, jadi ya saya coba jualan. Sambil di sini (pedagang musiman) ada juga yang ambil dari saya,” lanjutnya.

Biasanya, Amran mengambil ikan bandeng dari tambak di Muara Angke, Jakarta Utara.

Namun, ada pula ikan hasil Laut Natuna yang dia ambil dari nelayan.

Biasanya, ikan dari Laut Natuna itu berukuran jumbo dengan berat 5-10 kilogram.

“Harganya Rp 60.000 per satu kilogram, sama yang besar atau yang kecil. Kalau yang ini (ikan ukuran kecil) buat orang Betawi, kalau ikan yang besar buat orang China karena mereka buat sembahyang,” ungkap Amran.

Baca Juga: Mengenal Operasi Laparoskopi, Tindakan yang Diambil Atta Halilintar Atasi Hernia

Lebih lanjut, Amran menyebut jika dirinya tiap hari membawa ikan segar dari Muara Angke sebanyak satu ton.

Menurutnya, ikan-ikan tersebut selalu habis tak bersisa.

“Saya ini ada 1 ton lebih ikan semua. Buka dari pagi pukul 07.00 WIB sampai 19.00 WIB. Segar-segar, tiap hari ganti, kalau enggak habis bisa dibuat besok,” jelas dia.